ETAP PowerStation merupakan salah satu software simulasi sistem tenaga yang bekerja berdasarkan sebuah proyek (plant) yang mana tiap – tiap proyek tersebut harus modelling peralatan dan alat – alat pendukung yang berhubungan dengan analisa yang akan dilakukan. Misalnya generator, data motor, data kabel dan lain-lain. Pada software ETAP ini, ada beberapa modul simulasi yang tersedia antara lain modul aliran daya (load flow), hubung singkat (short circuit), starting motor, motor starting, harmonisa sistem tenaga, kestabilan transien, koordinasi peralatan pengaman, dan lain – lain. Dalam praktikum ini, hal yang akan dipelajari adalah bagaimana melakukan pemodelan sistem tenaga listrik dalam model single line diagram, melakukan simulasi dan nalisa aliran daya (load flow), hubung singkat (short circuit), harmonisa sistem tenaga beserta mitigasinya.