Kick off Meeting Pusat Unggulan Iptek Keselamatan dan Instalasi Laut (PUI KEKAL)

Kick off Meeting PUI KEKAL (Pusat Unggulan Iptek Keselamatan Kapal dan Instalasi Laut) resmi diselangarakan pada 19 maret 2018 di National Ship Design and Engineering Center (NASDEC). Kick off meeting ini sendiri dibawakan oleh Profesor Ketut Buda Artana selaku koordinator PUI KEKAL. Kick off Meeting perdana ini membahas mengenai latar belakang dibentuknya PUI KEKAL dan juga penjelasan singkat mengenai struktur organisasi dari PUI KEKAL.

PUI KEKAL ini sendiri nantinya dibuat sebagai pusat keunggulan dalam inovasi maritim yang berguna untuk meningkatkan penelitian di bidang teknologi maritim dan Science and Technology Park (STP). PUI KEKAL juga bekerja sama dengan AISITS (Automatic Identification System ITS) yang juga membahas tentang pemantauan keamanan pipa bawah laut dan lepas pantai, informasi kapal dan nilai bahaya kapal.